Nov 24, 2016

SHIROHADA BINYU-EKI : PELEMBAB RINGAN YANG AMAN UNTUK KULIT SENSITIF (MY HOLY GRAIL SKINCARE)



Perawatan Wajah bagi kulit sensitif memang bukan hal yang mudah. Pemilik kulit wajah sensitif harus sangat hati - hati dalam memilih produk dan memperhatikan komposisi dari suatu produk yang akan digunakan. Beberapa skincare dan kosmetikpun rentan tidak cocok pada kulit sensitif, dikarenakan komposisi bahannya yang mungkin masih terlalu "keras" bagi pemilik kulit sensitif.

Aku adalah salah satu pemilik kulit sensitif tersebut. Menurutku sangat sulit sekali mendapatkan skincare atau produk kosmetik yang nyaman dikulitku. Beberapa kosmetik atau skincare yang menurutku ringan ternyata masih terasa keras diwajahku, sehingga kulit menimbulkan beberapa reaksi seperti kemerahan, sangat terasa kering hingga kulit terasa teratarik, dehidrasi padahal tipe wajahku berminyak, timbulnya jerawat, dan lain sebagainya.

Namun ketika aku menemukan Shirohada Binyueki, aku benar - benar merasa sangat tertolong.   Shirohada Binyueki adalah pelembab ringan yang biasa digunakan remaja jepang untuk mendapatkan kulit sehat, putih alami.


Teksturnya creamy namun tidak lengket dan mudah di aplikasikan pada kulit. Warna putih susunya dapat menyatu dengan warna kulitku, sehingga kulit menjadi cerah, dan tidak kusam lagi. Selain itu Shirohada Binyueki ini pelembab yang PALING NYAMAN digunakan pada kulit sensitifku.Tidak pernah ada reaksi negatif apapun ketika memakainya, dan tentunya tidak menyebabkan Breakout pada wajah.


 Source by : Google

Tubenya berwarna merah, selaras dengan tutupnya yang bulat berwarna Gold. Untuk packagingnya terbuat dari bahan plastik, Tidak ada segel khusus hanya dibalut dengan plastik transparan yang ditempeli sticker berwarna kuning bertulisan kanji bagi produk yang baru, Sangat Simple. Ukurannya kecil hanya 35 gram, tapi produk ini terbilang cukup hemat karena cukup menggunakan sedikit saja, sudah dapat mengcover seluruh wajah. Sayangnya, Deskripsi produk di bagian belakang masih menggunakan huruf kanji, sehingga membuat kita yang tidak mengerti agak sedikit kesulitan ketika ingin mengetahui komposisinya. Pada awalnya aku hanya nekat saja, berbekal kepercayaan pada produk Jepang yang biasanya memiliki kualitas yang bagus. Dan untunglah produk ini benar - benar bagus menurutku. Tapi tentu saja sebagai pengguna produk ini, aku masih penasaran apa saja komposisinya, dan aku tetap googling untuk mencari tahu.

Dikutip dari http://beautynesia.id/7169 Beberapa komposisi dari Shirohada Binyueki adalah:
Squalane : berkhasiat sebagai pelembab alami, anti penuaan dini, menghaluskan kulit, memaksimalkan penyerapan vitamin A, menyembuhkan iritasi, menangkal sinar UV, dan sebagai pelindung kulit dari zat karsinogenik (Pemicu Kanker) yang seringkali dijumpai dalam beberpa produk kosmetik
Vitamin C : sebagai bahan aktif pencerah kulit
Rose Hip Oil : Sumber Vitamin A (trans retinoic acid) yang befungsi sebagai antri wrinkle dan melindungi kulit dari kekeringan akibat paparan AC.
Hyaluronic Acid : mouisturizer.
Ekstrak Bunga Sakura : Menyamarkan noda hitam dan wajah cerah berseri.
Tidak mengandung Paraben, Pewangi, Alkohol, ataupun minyak mineral.
Komposisinya yang aman membuatku semakin semangat menggunakan Shirohada Binyueki ini, dan sudah 3 Tube atau kurang lebih 6 bulan aku menggunakan produk ini. Ibarat manusia, aku udah bener - bener jatuh cinta sama Shirohada Binyueki ini. ≧◡≦

Hasil pemakaian yang natural dan menyatu dengan warna kulit adalah salah satu point plus yang didapatkan dari pelembab ini. Tidak membuat kulit terlalu putih, malah membuat kulit kita terkesan sehat, cerah alami tidak kusam (Padahal tanganku terbilang cukup kusam).
Penggunaan Shirohada Binyueki ini cukup hanya sedikit saja, lalu diratakan ke seluruh bagian yang diinginkan, hasilnya seperti yang kamu lihat di atas ini. Cerah bukan?. Satu tube biasanya cukup untuk 2 bulan, tanpa sengaja di hemat - hemat tapi ini memang bener - bener hemat. Memang harganya cukup mahal sekitar Rp. 200.000 ~ 250.000 tapi produk ini benar - benar worth it banget. Dan kalau dihitung - hitung karena hemat ya masih terbilang murah sih *Labil*.

Shirohada Binyueki ini menurutku kurang waterproof, ketika terkena air dalam volume yang sedang maka Shirohada Binyueki ini akan sedikit luntur, jadi tidak disarankan dipakai ketika berenang. Tapi jika hanya terkena cipratan air hujan atau kena air mata karena menangis tidak akan terlalu luntur.

MY SUMMARY :
Aku udah bener - bener jatuh cinta sama pelembab yang satu ini. Karena dari semua pelembab yang aku coba ini yang paling NYAMAN. Teksturnya creamy tapi tidak memperparah kadar minyak diwajahku, ringan, dan bonusnya lagi membuat kulit wajah cerah. Tidak memperparah keadaan kulitku yang sensitif, dan membantu meratakan warna kulitku yang beberapa bagian agak kemerahan menjadi samar dan rata seperti bagian kulit lainnya. Selain itu, setelah menggunakan shirohada sebagai pelembab lalu ditambah powder maka noda bekas jerawat di kulitku tersamarkan. Recomended bagi yang punya kulit sensitif.



Bye - Bye  (ノ◕ヮ◕)ノ*:・゚✧

No comments:

Post a Comment