Hallo, hallo,
Mungkin beberapa dari kalian udah pada tau dong tentang Powder Pact yang sempat jadi fenomenal banget kemarin - kemarin karena Pony Makeup pernah bikin reviewnya tentang gimana "oke-nya" produk yang satu ini. Yupp, Eglips Powder Pact.
Akupun tau Powder Pact ini setelah nonton video di chanel youtubenya Pony, disana dia mereview Eglips Blur Powder Pact yang bikin aku penasaran banget pengen coba. Karena katanya Eglips Blur Powder Pact dapat membantu menutupi noda di wajah, dan berhubung lagi jerawatan terus ada beberapa bekasnya, aku jadi tambah niat buat coba.
Eglips memiliki 3 Varian Powder :
1. Eglips Glow Powder Pact (Pink)
2. Eglips Oil Cut Powder (Putih)
3. Eglips Blur Powder Pact (Hitam)
Berhubung karena aku hanya mencoba 2 varian aja, maka yang akan aku review hanya Eglips Blur Powder Pact dan Eglips Oil Cut Powder Pact saja.Warna Boxnya sesuai dengan Warna Case, Jika Box berwarna Hitam maka Case juga berwarna hitam, jadi sangat mudah membedakannya karena setiap varian memiliki warna yang berbeda.
Keterangan dalam box Eglips Powder Pact hanya berbahasa korea saja. Sama sekali tidak ada bahasa inggris atau bahasa lainnya.
Dibagian belakang case terdapat informasi mengenai shadesnya (Case Black), untuk Eglips Oil Cut Powder Pact shades colornya hanya satu.
Eglips Powder Pact Casenya berbahan Plastik, dan memiliki puff yang sangat lembut. Diantara Puff dengan Powder terdapat Plastik Transparant yang berfungsi agar Puff tidak terkena Powder secara langsung.
✿Eglips Blur Powder Pact memiliki 3 Shades yaitu #13, #21, dan #23. Disini aku memakai Shades #13 yang paling Light.
✿Eglips Oil Cut Powder hanya memiliki 1 Shades. Colornya Cream ke Pink.
EGLIPS BLUR POWDER PACT (BLACK CASE)
Nah ini yang paling Fenomenal banget diantara ketiganya. Eglips Blur Powder Pact adalah salah satu Powder Pact yang direkomendasikan oleh Pony Makeup.Ini juga salah satu Powder Pact yang bikin aku ngiler saat pertama kali liat reviewnya, sampai bela - belain ikut PO. Awalnya Eglips Blur Powder Pact hanya memiliki 2 Shades #21 dan #23, tapi sekarang sudah ada 3 Shades ditambah dengan Shades #13 yang warnanya lebih light dibanding shades #21. Saat pertama kali coba, aku beli yang shade #21 karena warnanya cocok dengan kulitku, tapi setelah habis aku coba shades #13 yang lebih Light.
Overall aku suka banget sama hasil dari pemakaian Eglips Blur Powder Pact, karena dapat menyamarkan noda bekas jerawat ataupun jerawat di wajah, mencerahkan kulit tanpa membuatnya terlihat seperti topeng, dan oil controlnya lumayan bagus.
Ini aku sarankan bagi kalian yang membutuhkan powder untuk menutup kekurangan di wajah kalian, misalnya bekas jerawat, bintik hitam karena penuaan, dan jerawat, karena ini benar - benar membantu menyamarkan noda dan jerawat tersebut.
Hasil akhir yang di tampilkan bukan hasil yang tebal dan seperti topeng, tapi hasilnya natural tidak terkesan berat dan tebal, serta dapat meningkatkan 1 tingkat skintone kita. Kelebihan lainnya, bagi umat muslim yang sholat, jika akan wudhu, powder ini tidak akan langsung luntur jika terkena basuhan air wudhu, jadi tipsnya disarankan kalau setelah wudhu jangan di keringkan, biarkan kering sendiri, atau tepuk halus pakai tissu, powder eglips ini masih menempel diwajah dengan cukup baik.
Di Sisi Box terdapat keterangan warna untuk Shadesnya.
Shades #13 Cream ke Putih
Overall aku suka banget sama hasil dari pemakaian Eglips Blur Powder Pact, karena dapat menyamarkan noda bekas jerawat ataupun jerawat di wajah, mencerahkan kulit tanpa membuatnya terlihat seperti topeng, dan oil controlnya lumayan bagus.
Ini aku sarankan bagi kalian yang membutuhkan powder untuk menutup kekurangan di wajah kalian, misalnya bekas jerawat, bintik hitam karena penuaan, dan jerawat, karena ini benar - benar membantu menyamarkan noda dan jerawat tersebut.
Hasil akhir yang di tampilkan bukan hasil yang tebal dan seperti topeng, tapi hasilnya natural tidak terkesan berat dan tebal, serta dapat meningkatkan 1 tingkat skintone kita. Kelebihan lainnya, bagi umat muslim yang sholat, jika akan wudhu, powder ini tidak akan langsung luntur jika terkena basuhan air wudhu, jadi tipsnya disarankan kalau setelah wudhu jangan di keringkan, biarkan kering sendiri, atau tepuk halus pakai tissu, powder eglips ini masih menempel diwajah dengan cukup baik.
EGLIPS OIL CUT POWDER PACT (WHITE CASE)
Karena aku memiliki kulit yang berminyak banget, Eglips Oil Cut Powder Pact adalah Poiwder Pact yang aku andalkan untuk dipakai sehari - hari. Selain hasilnya yang matte di kulit, Powder Pact ini oil controlnya lumayan dibanding dengan Powder Pact lainnya.
Karena aku memiliki kulit yang berminyak banget, Eglips Oil Cut Powder Pact adalah Poiwder Pact yang aku andalkan untuk dipakai sehari - hari. Selain hasilnya yang matte di kulit, Powder Pact ini oil controlnya lumayan dibanding dengan Powder Pact lainnya.
Udah mau habis karena dipakai setiap hari hehe
Teksturnya Ringan, untuk Shadesnya setahuku hanya ada 1 Shades, colornya Cream ke pink
Mencerahkan dan bisa di apply berulang kali tanpa terlihat cakey
Eglips Oil Cut Powder Pact tidak kalah bagusnya dengan Eglips Blur Powder Pact, keduanya sama - samadapat meratakan warna kulit, mencerahkan wajah, dan dapat diapply berkali - kali.
Jika kalian mencari Pact Powder yang ringan dan membantu untuk mengurangi minyak berlebih pada wajah, aku sarankan pakai Eglips Oil Cut Powder. Eglips ini juga dapat membantu menyamarkan noda dan jerawat hanya tidak sebaik Eglips Blur Powder. Perbedaannya, jika ini terbilas air maka akan luntur, lain halnya dengan Eglips Blur Powder yang masih tetap menempel dikulit.
LIKE :
Secara Umum keduannya memiliki keunggulan yang sama:
1. Meratakan Warna Kulit
2. Mencerahkan Kulit
3. Menyamarkan noda pada wajah
4. Melembutkan Kulit
5. Ringan, dapat di apply berkali - kali
6. Tidak membuat Breakout
7. Point Penting, Aman untuk kulit sensitif dan segala jenis kulit.
DISLIKE :
1. Sulit didapatkan di Indonesia
2. Harus Beli Online
3. Harganya lumayan mahal
See you (ノ◕ヮ◕)ノ*:・゚✧
tahan berapa lama?
ReplyDeleteHallo Nina,
DeleteKalau diaku yang setiap hari dipakai itu +- 2 bulan lebih
yg lebih recommended menurut sist apa? White case or black case?
ReplyDeleteHallo Juliet,
DeleteDua-duanya recommended, tergantung kebutuhan km apa,
Kalau km hanya butuh powder untuk sehari - hari agar tidak oily pakai yang white case,
kalau km ingin menutup kekurangan dari kulit km sendiri seperti noda, jerawat, dan lainnya pakai yang black case. HTH ^^
Aku udah cobain ini, tapi yg black #23 Cocok banget di muka aku dan memang bisa menyamarkan noda di wajah :D
ReplyDeleteHallo Stella,
DeleteIya My HG Eglips Blur Powder kalau untuk menyamarkan noda dan kekeurangan di wajah, aku juga cinta banget sama Eglips hehe
Berapa pas beli, mbak?
ReplyDeleteHallo Farah,
DeleteHarga biasanya berbeda tiap seller, kalau rentang harganya mulai dari IDR 120ribu sampai 150rb
Halo bgmana shade 21 . Terlalu putih nggak sih kl. Dipake
ReplyDeletehai kak, kalo boleh tau kakak ikut po dimana? pengin beli juga hehe
ReplyDeletePertanyaan yg sama
Delete